Pengertian Virtual Credit Card (VCC)

Pengertian Virtual Credit Card (VCC) adalah alat pembayaran online layaknya kartu kredit sebagai pengganti uang tunai dalam wujud virtual (tidak nyata). VCC merupakan pengganti kartu kredit namun hanya dapat digunakan oleh konsumen ketika membeli dengan barang dan jasa yang diinginkannya melalui internet, dan tidak dapat digunakan pada tempat-tempat yang biasa dapat menerima pembayaran dengan menggunakan kartu kredit konvensional (merchant).

Virtual Credit Card (VCC)

 

Wujud Virtual Credit Card (VCC) tidak nyata namun memiliki persamaan identitas dengan kartu kredit konvensional yaitu adanya nomor identitas 16 digit, dan 3 digit kode keamanan (card verification value atau CVV) yang terletak pada digit terakhir serta terdapat expired date card yang berlaku seperti pada kartu kredit biasa.

Selain itu kartu kredit virtual merupakan kartu online yang tidak dikeluarkan oleh penyedia kartu kredit sehingga VCC tidak ada point cashback atau program promosi lainnya.

 

Keuntungan Memiliki Virtual Credit Card (VCC)

Secara umum keuntungan memiliki Virtual Credit Card (VCC) adalah sebagai sarana pembayaran berbelanja secara online yang aman. Bagi yang sering berbelanja online, dengan adanya kartu kredit online atau Virtual Credit Card (VCC) memberi kemudahan dalam melakukan pembayaran secara online yang terkadang ada situs yang menggunakan kartu kredit sebagai transaksi pembayaran.

Virtual Credit Card (VCC) didesain khusus bagi orang yang belum memiliki kartu kredit dan VCC juga merupakan solusi bagi pemilik kartu kredit untuk belanja online dengan aman, VCC dapat sebagai pengganti kartu kredit yang dimiliki, yang bisa saja disalahgunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab.

Pada umumnya ketika melakukan transaksi pembayaran online, mungkin diminta untuk mengisi data pribadi asli sesuai dengan yang ada pada kartu kredit yang dimiliki.

Bisa saja data-data tersebut disalahgunakan, jika menggunakan VCC kita bisa memberikan identitas data sesuai dengan data saat mendaftar pembuatan akun VCC.

Selain itu, ada keuntungan lain yaitu untuk me-verifikasi aku paypal atau akun pembayaran online lainnya dimana ada syarat harus memiliki sebuah kartu kredit. Dengan kata lain, tidak memerlukan kartu kredit asli untuk verified akun PayPal.

Cara Membuat Virtual Credit Card (VCC)

Penggunaan VCC sudah semakin berkembang, namun di Indonesia biasanya paling banyak digunakan adalah untuk verifikasi akun PayPal dimana diwajibkan mengisi nomor kartu kredit. Bagi yang tidak memiliki kartu kredit, maka digit nomor dari Virtual Credit Card dapat digunakan tanpa harus membuat kartu kredit konvensional.

Ada beberapa cara untuk membuat Virtual Credit Card (VCC) baik itu secara gratis atau berbayar. Banyak situs yang menyediakan jasa pembuatan VCC murah melalui internet. Bahkan bank CIMB Niaga secara resmi mengeluarkan  VCC OctoPay bagi nasabahnya.

Meskipun saat ini pembuatan VCC ini terbilang gampang, namun tetap perlu berhati-hati saat membeli VCC  agar supaya terhindar dari kasus penipuan. Untuk itu cari jasa penjual VCC murah namun memiliki garansi minimal 3 hari agar bisa mengajukan keluhan jika terjadi pada VCC yang sudah dibeli.

Umumnya harga VCC relatif tergantung pada masa berlaku kartu Virtual Credit Card. Untuk mengetahui cara pemesanan produk jasa VCC Murah dapat dilihat di cara pesan VCC.

 

Pengertian Virtual Credit Card (VCC) – Kanal Informasi

You May Also Like

About the Author: Kanal Info

Sekadar berbagi informasi dan pengetahuan sekitar kita secara singkat dan sederhana

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *